Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

BSN selenggarakan Aksi Donor Darah di Hari Kartini

  • Senin, 21 April 2014
  • 1569 kali

Dalam rangka memperingati Hari Kartini yang jatuh pada tanggal 21 April 2014, Unit KORPRI dan Dharma Wanita-Badan Standardisasi Nasional (BSN) menyelenggarakan aksi donor darah di Kantor BSN, Senayan, Jakarta pada Senin (21/04/2014). Aksi sosial ini sering dilakukan BSN pada acara-acara tertentu seperti juga dalam rangkaian peringatan Ulang Tahun BSN.

 

Acara yang merupakan kerjasama BSN dan PMI DKI Jakarta ini, disambut antusias oleh pimpinan dan karyawan di lingkungan BSN. Selain pegawai BSN, turut serta mendonorkan darahnya dari CPNS BSN tahun 2013. Melalui kegiatan ini, KORPRI dan Darmawanita BSN berharap pegawai BSN dapat meningkatkan jiwa sosialnya dan semakin perduli terhadap sesama.

 

Atas penyelenggaraan acara ini, secara khusus Kepala BSN Prof Bambang Prasetya menyampaikan harapannya bahwa ibu-ibu pegawai BSN dapat meneladani semangat dan perjuangan Pahlawan Nasional RA Kartini serta berkontribusi pada upaya perbaikan bangsa baik secara langsung maupun tidak langsung.(awg)