Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

Semarak Panggung Pameran IQE 2015

  • Kamis, 05 November 2015
  • 29327 kali

Badan Standardisasi Nasional (BSN) bekerjasama dengan stakeholder standardisasi kembali menyelenggarakan pameran Indonesia Quality Expo (IQE) 2015 pada tanggal 9 – 10 November 2015 di Ruang Cendrawasih, Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta. Pameran yang rencananya akan dibuka oleh Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi RI Muhammad Nasir tersebut setidaknya melibatkan sekitar 30 UKM dan 30 instansi pemerintah dan swasta seperti PT. Pertamina Lubricants, Siemens, PT. Kencana Gemilang (Miyako), Petrokimia Gresik, Balai Sertifikasi Industri, serta Balai Metrologi Jakarta. Adapun dari UKM akan menampilkan berbagai produk berkualitas seperti alat pertanian, pangan, fashion, dan aneka kuliner nusantara.

Pameran IQE tahun ini mengambil tema “70 Tahun Merdeka: Standar Mempercepat Transformasi Indonesia Menuju Lebih Baik” diharapkan akan menjadi event dan wahana yang tepat bagi stakeholder, untuk berbagi informasi standardisasi, saling berpromosi, serta menyatukan langkah bersama dalam mengangkat produk nasional Indonesia agar mampu berjaya di negeri sendiri maupun di pasar Asia Tenggara (ASEAN).


Selain pameran, acara akan dimeriahkan Semarak Panggung Pameran IQE 2015 yang menampilkan talkshow 'success story' industri penerap SNI, talkshow Halal Mart, lomba Kreasi Garnish Buah & Sayur Bersama Miyako, dan hiburan musik serta BINTANG TAMU RINNI WULANDARI (EX IDOL).