Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

UMKM, Perguruan Tinggi, dan Industri Binaan KLT BSN SulSel Raih Penghargaan SNI Award 2021

  • Sabtu, 20 November 2021
  • 2999 kali

 

Dua UMKM Binaan Kantor Layanan Teknis Badan Standardisasi Nasional (KLT BSN) Sulawesi Selatan berhasil meraih penghargaan di ajang tahunan SNI Award 2021 yang berlangsung di Gedung B.J Habibie, Jakarta, Kamis (18/11/2021). Kedua UMKM itu adalah 88 Marijo sukses meraih peringkat Perunggu dan CV Be Clean peringkat Perak.

88 Marijo dan CV Be Clean terpilih menerima penghargaan ini karena dianggap berhasil memproduksi produk yang terjamin mutunya. Selain itu, UMKM 88 Marijo dan CV Be Clean telah memenuhi dan mengikuti  persyaratan sesuai Standar Nasional Indonesia (SNI) terhadap produknya.

Owner 88 Marijo, Maryani Pandin menyampaikan, dengan menerapkan SNI 7762:2013 Amplang Ikan dan SNI 7316:2009 Bandeng cabut duri, produknya lebih dikenal oleh masyarakat, lebih berkualitas dan bermutu, serta dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas produksi ungkapnya.

Sedangkan menurut Owner CV Be Clean, Fajar, produsen detergen cair, dengan diperolehnya SNI 4075-1:2017 Detergen Cuci Cair, dapat meningkatkan penjualan produk dan kepercayaan konsumen atas kualitas serta keamanan produk semakin terjamin.

Dengan hal tersebut, menandakan bahwa Para Pelaku Usaha Seperti  88 Marijo dan CV Be Clean sudah memikirkan kemajuan  dalam memproduksi produk Produk Yang  lebih baik di masa akan datang.

Selain itu, Organisasi Pendidikan Tinggi Binaan KLT BSN Sulsel Juga mendapatkan Penghargaan SNI Award yaitu Universitas Hasanuddin (UNHAS) dan Universitas Negeri Makassar (UNM) yang memperoleh piagam perak kategori Organisasi Pendidikan penerap standar. Kedua Universitas terbesar di wilayah Indonesia timur ini menerapkan Standar Manajemen Mutu SNI ISO 9001:2015 dan sedang dalam tahap penerapan SNI ISO 21001:2018 tentang Sistem manajemen Organisasi Pendidikan.

Dengan adanya dua universitas di makassar yang mendapatkan penghargaan SNI Award dari BSN yang menerapkan SNI secara konsisten, diharapkan dunia pendidikan di wilayah Indonesia timur dapat menjadi World Class university.

Tidak hanya UMKM dan Organisasi Pendidikan, tetapi Perusahaan Besar Seperti PT. Semen Bosowa Maros dan PT. Tazkiyah Global Mandiri Tour meraih SNI Award 2021. Keduanya menerapkan Standar Pelayanan Mutu SNI ISO 9001:2015 dengan konsisten karena terbukti SNI Award bukan kali pertama diraih keduanya.

PT. Semen Bosowa Maros pada kategori Organisasi Besar Barang dan PT. Tazkiyah Global Mandiri pada kategori Organisasi menengah Jasa memperoleh piala perunggu pada SNI Award 2021.

Dengan adanya apresiasi dari BSN untuk para penerap SNI, hal ini menunjukkan bahwa kriteria SNI Award telah digunakan oleh organisasi/pelaku usaha sebagai acuan dalam mengembangkan organisasinya dalam memperoleh hasil kinerja secara berkesinambungan. (KLT BSN Sulsel)

 

Dokumentasi kegiatan: 
https://bsn.go.id/main/galeri/detail/2375/umkm-perguruan-tinggi-dan-industri-binaan-klt-bsn-sulsel-raih-penghargaan-sni-award-2021