Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

Tingkatkan Infrastruktur Mutu Pemberantasan Korupsi, BSN/KAN Akreditasi Laboratorium Barang Bukti Elektronik KPK

  • Jumat, 09 Desember 2022

Kepala Badan Standardisasi Nasional (BSN) selaku Ketua Komite Akreditasi Nasional (KAN), Kukuh S. Achmad, menyerahkan sertifikat akreditasi dengan nomor LP-1469-IDN kepada Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Firli Bahuri, untuk Laboratorium Barang Bukti Elektronik KPK dalam rangkaian Peringatan Hari Antikorupsi Sedunia (Hakordia) pada Jumat (9/12/2022) di Jakarta. Raihan sertifikat akreditasi ini menunjukkan bahwa Laboratorium Barang Bukti Elektronik KPK telah diakui kompetensinya sebagai laboratorium penguji karena telah menerapkan SNI ISO/IEC 17025:2017 secara konsisten.

Kepala BSN, Kukuh S. Achmad bersama Ketua KPK, Firli Bahuri berkomitmen untuk bersinergi berantas korupsi

Dalam penyerahan sertifikat akreditasi, Ketua KPK, Firli Bahuri didampingi wakil Ketua KPK, Johanes Tanak

Dalam kesempatan ini, Kepala BSN, Kukuh S. Achmad berpesan agar pengelola lab dapat menjaga imparsialitas

­