Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

Rampungkan Kegiatan Orientasi, 9 CASN 2023 BSN Siap Berikan yang Terbaik

  • Rabu, 15 Februari 2023

Sembilan orang Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) Badan Standardisasi Nasional (BSN) merampungkan kegiatan Orientasi CASN, pada Jum’at (10/2/2023) yang bertempat di Gedung 1 BSN – Kawasan Puspiptek, Serpong – Tangerang Selatan.

CASN BSN lulusan Sekolah Kedinasan (Ikatan Dinas) Politeknik Keuangan Negara Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (PKN-STAN) ini dengan antusias menjalani seluruh kegiatan, termasuk kunjungan ke laboratorium waktu dan frekuensi.

Kepala Biro Sumber Daya Manusia, Organisasi, dan Hukum (SDMOH) BSN, Singgih Harjanto secara resmi menutup kegiatan orientasi CASN selama 10 hari ini.

Segala yang dipelajari selama 10 hari kebelakang adalah yang dipermukaan, untuk itu perlu dikenali seluruh lingkungan kerjanya.

Di dalam dunia standar dikenal istilah continuous improvement, dan kegiatan orientasi ini merupakan tahap awal dalam meniti karir.

Kegiatan ini juga menjadi bahan introspeksi dari seluruh materi yang disampaikan, juga menjadi sarana untuk memberikan umpan balik.

Mengikuti perkembangan yang ada, ASN 2019, CASN 2022 dan 2023 BSN ditugaskan untuk membuat video mengenai pembinaan UMKM, termasuk binaan BSN. Berkenaan dengan tugasnya di Biro PKUP, Rekan-rekan CASN 2023 akan mengetahui tata cara pengelolaan keuangan.

Seluruh CASN 2023 BSN akan melaksanakan program pendidikan melalui e-learning.

Secara simbolis Kepala Biro SDMOH menyerahan Kartu Pegawai yang menandakan resminya CASN BSN untuk mengerjakan sesuai tugas pokok dan fungsinya di Biro Perencanaan, Keuangan, Umum, dan Pengadaan (Biro PKUP).

Tiara R.S. diumumkan sebagai peserta orientasi CASN 2023 terbaik BSN.