Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

Dukung SDGs, BSN Dorong Perusahaan Terapkan SNI ISO 26000:2013

  • Senin, 10 September 2018
  • 2990 kali

Sustainable Development Goals (SDGs) / tujuan pembangunan berkelanjutan merupakan paradigma pembangunan nasional untuk mewujudkan pembangunan ekonomi yang lebih inklusif, yaitu dimensi pembangunan sosial, ekonomi dan lingkungan, yang satu sama lain saling terkait. Penerapan SNI ISO 26000:2013 tentang panduan tanggung jawab sosial akan mendukung terwujudnya SDGs Indonesia.

 

“Kegiatan CSR sejalan dengan misinya BSN, bahwa K3L, L berarti melindungi kepada lingkungan hidup, termasuk sosialnya, sehingga bisnis-bnisnis Indonesia akan menjadi bisnis yang berwawasan global dan setara dengan berbagai perkembangan di dunia,” ujar Kepala Badan Standardisasi Nasional (BSN) Bambang Prasetya saat memberikan sambutan dalam acara penganugerahan Indonesian Sustainable Development Goals Award (ISDA) di Hotel JS Luwansa, Jakarta, Kamis (6/9).

 

Penghargaan ISDA yang sudah dilakukan sejak tahun 2016 merupakan wujud apresiasi yang digalang oleh Corporate Forum for Community Development (CFCD) terhadap kontribusi program CSR yang dilakukan oleh perusahaan seluruh Indonesia dalam mendorong pencapaian SDGs. Di tahun 2018 ini, CFCD memberikan apresiasi kepada 56 perusahaan, yang terdiri atas 13 kategori perorangan dan 129 kategori program SDGs berdasarkan pencapaian 12 dari 17 tujuan yang dicanangkan dalam SDGs

 

Bambang pun menilai penghargaan ini merupakan niat yang baik untuk tujuan yang baik. Sejak 2014, BSN terlibat dengan CFCD setelah CFCD berplatform SNI ISO 26000. “Kalau kita ingin meraih sukses, pakailah standar internasional yang kita bisa interoperability antar negara. Jadi sekali bekerja, beberapa aspek bisa masuk. Apalagi SDGs merupakan tujuan mulia,” himbau Bambang kepada para penerima penghargaan.

 

Diharapkan, acara penganugerahan ISDA ini mampu membangun kesadaran dan pemahaman para peserta akan pentingnya kolaborasi multistakeholder, khususnya keterlibatan para pelaku usaha untuk berkontribusi dalam pencapaian SDGs, tujuan pembangunan berkelanjutan melalui praktek terbaik dengan bisnis yang sehat dan bersih.(ald-Humas)




­